Hal-Hal Yang Perlu Dipelajari Sebelum Membuat Website
Pernahkah anda berpikir untuk membuat sebuah halaman web sendiri? ya, membuat sebuah halaman web tidaklah sesulit yang anda bayangkan. Anda cukup menulis kode dasar html di notepad kemudian menyimpannya dengan format html itu saja sudah termasuk membuat web. Lah apa benar? ya, hanya saja web yang anda buat dengan notepad tersebut masih offline dan hanya memiliki 1 struktur kode (1buah file html).
Seperti yang kita ketahui ada banyak sekali bahasa program yang mampu membuat halaman web statis seperti HTML, PHP, dll. Sebelum masuk dalam tahap itu anda harus tahu mengenal dasar dari sebuah website, apa perbedaan website dengan blog? apakah content management system itu termasuk website atau blog? kita akan pelajari hal tersebut disini.
Dasar-dasar dari website secara umum
Untuk sebuah website dibutuhkan database untuk menyimpan salinan dari kode dan database membutuhkan sebuah server/penyimpanan. Di dalam database akan termuat sejumlah informasi dan salinan data beruapa dns, dll. Dalam dunia internet server tersebut biasanya disebut hosting yang menyimpan database dari website. Nah, anda perlu belajar database offline yang berada di komputer pc, kita bisa menggunakan software xampp untuk membuat database itu dan di akses melalui alamat localhost.
Apa saja yang diperlukan untuk membuat website
Sebelum masuk dalam website yang sesungguhnya (online dan dapat diakses orang diseluruh dunia) kita perlu belajar dasar-dasar dari website itu, seperti membuat database, cara memasukkan file web ke database dll. Jadi anda perlu tools seperti aplikasi xampp (windows) atau lampp (linux).
Setelah membuat database anda perlu membuat file web kemudian memasangnya pada database, pada artikel saya akan menggunakan cms wordpress untuk mengaplikasikannya. Apa gunanya cms (content management system) itu? cms adalah aplikasi untuk membuat web dan untuk menjalankan cms kita memerlukan sebuah database. Untuk informasi lebih lengkap mengenai cms bisa anda baca di sini: http://www.eris.web.id/2016/06/fungsi-cms-dalam-pembuatan-website-atau.html
Setelah membuat database anda perlu membuat file web kemudian memasangnya pada database, pada artikel saya akan menggunakan cms wordpress untuk mengaplikasikannya. Apa gunanya cms (content management system) itu? cms adalah aplikasi untuk membuat web dan untuk menjalankan cms kita memerlukan sebuah database. Untuk informasi lebih lengkap mengenai cms bisa anda baca di sini: http://www.eris.web.id/2016/06/fungsi-cms-dalam-pembuatan-website-atau.html
Apa fungsi xampp tersebut? ya, seperti yang sudah saya paparkan di atas, fungsi xampp adalah untuk membuat database untuk web anda yaitu database yang tersimpan di localhost komputer anda. Jika anda belum mempunyai aplikasi xampp dan cms wordpress silahkan download pada link dibawah ini:
Link download xampp: https://www.apachefriends.org/download.html
Link download wordpress: https://wordpress.org/download/
Link di atas mengarahkan anda pada situs resmi xampp dan wordpress. Pada link di atas juga terdapat berbagai jenis xampp mulai dari windows, mac dan linux dan versi terbaru dari wordpress. Silahkan download kedua aplikasi di atas sebelum kita mulai belajar membuat sebuah halaman web.
Apakah bisa membuat website tanpa cms?
Jawabannya adalah tentu saja bisa, tanpa cms kita bisa membuat website, namun apakah kita mampu setiap membuat file HTML atau PHP lalu memasukkan file tersebut satu persatu ke database? misalnya anda mempunyai file index.html, about.html dan contact.html kemudian anda harus memasukkan dan merubah isi dari kode tersebut satu persatu ke database.
Contoh lain misalnya anda ingin memasang link dari index.html menuju about.html anda tentunya pasti merubah file-file tersebut secara manual. Nah disinilah fungsi cms, mengapa para developers website banyak menggunakan cms karena dengan cms kita bisa mengontrol semua file-file website, membuatnya menjadi satu dan bisa saling terhubung secara otomatis, jadi cms lebih mempermudah kita dalam membuat website.
Untuk cara penginstalan xampp, wordpress dan pengaplikasiannya silahkan baca pada link artikel di bawah ini:
Sekian artikel "Hal-Hal Yang Perlu Dipelajari Sebelum Membuat Website" ini saya buat, semoga dapat berguna dan bermanfaat. Terima kasih. Salam blogger indonesia.
Pengertian Dan Fungsi Xampp
Cara instalasi xampp dan membuat database baru
Cara Menginstal Cms Wordpress Di Xampp
Sekian artikel "Hal-Hal Yang Perlu Dipelajari Sebelum Membuat Website" ini saya buat, semoga dapat berguna dan bermanfaat. Terima kasih. Salam blogger indonesia.
Jejak gaan
BalasHapus